Perbedaan waktu dalam memperingati hari raya merupakan hal yang sering terjadi si Indonesia.
Karena setiap organisasi memiliki penilaian dan hitungan tersendiri dalam menetapkan hari raya.
Bukan hanya pada saat Idul fitri saja yang pelaksanaannya berbeda, ketika Iduladha juga mengalami hal yang sama.
Namun sebagai umat yang baik tidak perlu memperdebatkan waktu pelaksanaan hari raya besar.
Ratusan jemaah Majelis Tafsir Alquran (MTA) Gunungkidul menggelar salat Hari Raya Iduladha, Minggu (16/5/2024) hari ini.
Meskipun salat digelar hari ini namun penyembelihan hewan kurban akan digelar besok Senin (17/6/2024).
Ketua Cabang MTA Wonosari, Zuhri mengatakan pelaksanaan salat Iduladha terhitung satu hari lebih dari keketapan pemerintah.
Hal itu dilakukan berdasarkan dengan salat serupa yang dilaksanakan di Makkah.
Halaman : 1 2 Selanjutnya