Kondisi konflik Timur Tengah saat ini melebar ke wilayah Yaman dengan melancarkan serangan bertubi tubi.
Meskipun sempat tegang dalam beberapa waktu lalu, saat ini Yaman diserang di banyak lokasi.
Titik serangan dianggap sebagai markas kelompok Houthi yang melakukan teror timur tengah.
Pihak Amerika Serikat (AS) dan Inggris dilaporkan melakukan serangan udara di beberapa lokasi di Yaman.
Menurut AFP, mereka mendengar ledakan keras di ibu kota Sanaa dan kota pelabuhan Hodeida pada malam hari dari Kamis hingga Jumat (31/5/2024).
Bahkan Saluran televisi Al-Masirah juga mengatakan serangan menargetkan infrastruktur telekomunikasi di kota Taez.
Dilaporkan “beberapa” orang tewas atau terluka dalam serangan tersebut meski belum bisa diverifikasi.
Dalam keterangan resminya AS dan Inggris mengklaim dengan menyatakan bahwa.
Serangan dilakukan untuk melemahkan kemampuan kelompok Huthi dalam melakukan serangan terhadap kapal maritim.
Militer AS yang bertugas di Timur Tengah, Komando Pusat AS (CENTCOM), menjelaskan bahwa dilakukan serangan di 13 lokasi yang dikuasai Huthi dalam serangan tersebut.
“Serangan dilakukan untuk melindungi pasukan kami, menjamin kebebasan navigasi, dan membuat perairan internasional lebih aman dan terjamin,” ucapnya.
Kementerian Pertahanan Inggris mengatakan bahwa pesawat-pesawatnya melancarkan serangan dalam operasi gabungan.
Serupa dengan AS, Inggris mengatakan ini untuk menurunkan kemampuan Houthi.
Yang melakukan serangan terhadap pelayaran internasional di Laut Merah dan Teluk Aden.
Sejak Januari, AS dan Inggris telah melancarkan serangan balasan terhadap sasaran Houthi di Yaman.
Hal itu dilakukan sebagai tanggapan atas serangan kelompok itu di jalur perairan penting perdagangan.
Namun ternyata serangan tersebut tidak memberikan efek jera bagi kelompok Houthi.
Disatu sisi Houthi telah berjanji untuk menargetkan kapal-kapal AS dan Inggris serta semua kapal yang menuju pelabuhan Israel.
Sejak November kelompok Houthi menyerang kapal-kapal di sekitar Laut Merah dan Teluk Aden,
Mereka mengatakan bahwa mereka bertindak sebagai solidaritas terhadap warga Palestina di Gaza.